ASMI Santa Maria Yogyakarta Wisuda 102 Mahasiswa, Y Suraja: Jadilah Orang Yang Lebih Baik

WartaKita.org – Akademi Sekretari dan Manajemen Marsudirini  (ASMI) Santa Maria Yogyakarta menggelar Wisuda Diploma III Tahun 2020 di auditorium kampus setempat, Sabtu (17/10/2020).

Ada sebanyak 102 mahasiswa yang diwisuda. Mereka berasal dari Program Studi (Prodi) Sekretari, Manajemen Perusahaan, dan Hubungan Masyarakat.

Para wisudawan itu terdiri dari Prodi Sekretari sebanyak 54 wisudawan, Manajemen Perusahaan 23 wisudawan, dan Hubungan Masyarakat 25 wisudawan.

Pada wisuda kali ini, ada sebanyak  35 wisudawan yang memperoleh predikat pujian. Untuk Prodi Hubungan Masyarakat diraih Rudanti Widya Swara dengan IPK 3,76, Prodi Sekretari diraih Rizky Kurnia Febriyanti dengan IPK 3,82, dan Prodi Manajemen Perusahaan diraih Maria Evalinda Pujinarwaty dengan IPK 3,72.

Ketiga wisudawan dengan predikat pujian ini menerima penghargaan dan kartu alumi yang diserahkan oleh Wahyuni yang mewakili Ketua pengurus alumni ASMI Santa Maria, Widiandayani.

Wisuda kali ini memberlakukan protokol kesehatan dengan ketat, seperti memakai masker, menjaga jarak, menggunakan handsanitizer, dan pengecekan suhu tubuh wisudawan ketika akan memasuki ruangan. Protokol kesehatan ini diterapkan sejak wisudawan datang hingga meninggalkan lokasi acara.

Direktur ASMI Santa Maria Yogyakarta Y Suraja dalam sambutan mengatakan, para wisudawan harus menunjukkan kemandirian dalam bekerja atau berusaha dalam hidup ini. Wisudawan harus dapat memberikan kontribusi yang baik, benar, dan positif bagi eksistensi serta kemajuan organisasi atau perusahaan, termasuk bagi keluarga dan komunitas.

“Tidak ada orang yang sempurna, tanpa kekurangan dan masalah. Tetapi orang yang menjadi maju dan mandiri, harus terus menerus mengurangi kekurangan dan harus mengatasi setiap masalah dengan baik, benar, dan bijaksana, sehingga tidak menimbulkan masalah lain. Kita harus menjadi orang-orang yang lebih baik, lebih benar, lebih sempurna, lebih berguna, dan lebih bermanfaat bagi kemajuan hidup bersama dari waktu ke waktu, sampai akhir hayat. Kita harus berusaha memenuhi panggilan Tuhan, hidup sebagai anak Allah yang semakin sempurna,” katanya.

Sedang Ketua Yayasan Marsudirini Yogyakarta Suster M Alfonsine Sri Mulat Supartini OSF dalam sambutan menyampaikan pesan kepada wisudawan untuk bersyukur. Karena walaupun dalam beberapa bulan ini harus menjalani kuliah dan ujian secara daring atau online, tetapi mereka mampu menyelesaikannya dengan baik. Sebuah perjuangan tersendiri dalam menjalani kuliah selama masa pandemi Covid-19 ini.

“Perlu disadari oleh para wisudawan bahwa keberhasilan studi kalian itu bukanlah semata-mata usaha kalian sendiri. Melainkan karena keterlibatan, dukungan dari berbagai pihak seperti orang tua atau wali, sanak saudara, sabahat dan kenalan, para dosen dan karyawan. Mereka telah membiayai, memperhatikan, membimbing, mendoakan sehingga kalian selesai studi di lembaga ini,” ujarnya.

Sementara itu, wisudawan terbaik Prodi Hubungan Masyarakat, Rudanti Widya Swara mengaku senang, terharu, dan bangga jika melihat perjuangan mereka selama 3 tahun ini menjadi mahasiswa ASMI Santa Maria Yogyakarta dan akhirnya diwisuda.

Proficiat dan terima kasih kepada semua wisudawan tahun 2020 yang sudah berjuang bersama sampai wisuda di tengah pandemi Covid-19 ini. Banyak tantangan, dan juga rintangan. Tetapi akhirnya kita semua berhasil di titik (wisuda) ini. Sukses selalu untuk wisudawan ASMI Santa Maria Yogyakarta,” ucapnya. (Chicilia Rosa Linda Keban, Gregorius Ivan Haryanto, Eva Mintarsih, Zakarias Bambang Darmadi/ls)

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.