Dalam rangka memperingati Hari Sekretaris Internasional, ASMI Santa Maria Yogyakarta (6/5) yang beralamat di Jalan Bener 14, Tegalrejo, Yogyakarta menggelar seminar dan berbagai cabang perlombaan antara lain Fashion Show, Make-Up Berpasangan, Presentasi Bahasa Inggris, dan Yel-yel. Seminar dan perlombaan yang bertema “The Inspiring Secretary” ini diikuti oleh mahasiswa/i dari akademi dan universitas serta siswa/i dari SMA/K se-Yogyakarta.
Kegiatan ini diawali dengan sambutan yang disampaikan oleh Bapak Dwiatmodjo Budi Setyarto, S.Sos., MPA selaku Kepala Program Studi Sekretari dan Ibu Indri Erkaningrum selaku Wakil Direktur I ASMI Santa Maria.
“Secretary’s Day adalah ajang dalam memberikan apresiasi dan penghargaan kepada sekretaris yang telah mendukung perusahaan. Dengan kegiatan ini diharapkan dapat meningkatkan kompetensi melalui kemampuan yang dimiliki oleh masing-masing peserta lomba.” Kata Bapak Dwi dalam sambutannya. Beliau juga menambahkan, “Hingga kini banyak orang yang belum memahami peran dan fungsi sekretaris sehingga merusak image sekretaris. Selain itu, perkembangan IPTEK juga menuntut peran, tugas, dan tanggung jawab sekretaris menjadi tidak lagi sederhana. Oleh karena itu, ASMI Santa Maria mencoba untuk merumuskan ulang peran dan tugas sekretaris dengan cara mensosialisasikannya melalui kegiatan Secretary’s Day ini.”
Seminar yang dimoderatori oleh Krista Oudhiya, salah satu mahasiswi program studi Sekretari ASMI Santa Maria ini dimulai pukul 08.00 di Auditorium ASMI Santa Maria Yogyakarta. Sebagai pribadi yang memiliki wawasan dan pengalaman yang luas di bidang sekretari, Ibu Hilaria Lestari Budiningsih, SIP, MM, yang juga merupakan alumni ASMI Santa Maria dipercaya menjadi narasumber dalam seminar tersebut.
Aneka perlombaan yang diselenggarakan dalam rangka meningkatkan dan mengembangkan keterampilan di bidang kesekretariatan ini dimulai pukul 09.00. Peserta yang mengikuti rangkaian kegiatan Secretary’s Day tersebut antara lain SMKN 1 Yogyakarta, SMKN 1 Tempel, SMA Santo Mikael, SMK Sanjaya Pakem, SMK BOPKRI 1, SMA Santa Maria, Universitas Negeri Yogyakarta, ASMI Desanta, dan ASMI Santa Maria Yogyakarta. Lomba Presentasi Bahasa Inggris diadakan di Laboratorium Komunikasi sedangkan untuk ketiga cabang lainnya bertempat di Auditorium ASMI Santa Maria.
Ajang perlombaan dengan menjunjung tinggi rasa persaudaraan ini berlangsung dengan sangat meriah. Kegiatan ini diakhiri dengan pengumuman pemenang dari masing-masing cabang lomba. Pemberian trophy serta foto bersama menjadi penutup dalam rangkaian kegiatan Secretary’s Day. Krista Oudhiya, Prodi Sekretari, ASMI Santa Maria